"Dan di antara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah Dia menciptakan pasangan-pasangan untukmu dari jenismu sendiri, agar kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan Dia menjadikan di antaramu rasa kasih dan sayang. Sungguh, pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang berpikir."
QS. Ar-Rum : 21
Demikianlah mereka bukan lagi dua, melainkan satu. Karena itu, apa yang telah dipersatukan Allah, tidak boleh diceraikan manusia.”
Matius 19:6
&
Our Journey
Awal perkenalan
Tidak ada yang kebetulan di dunia ini. Uniknya, September 2022 kita saling mengenal satu sama lain melalui media sosial.
Pendekatan
Dipertengahan tahun 2023 kami dipersatukan lagi lewat percakapan lebih intens. berjalannya waktu tidak ada kisah perjalanan yg mulus,setelah bertemu terasa ada kecocokan dan lambat laun muncul perasaan nyaman yang lama lama berubah menjadi sayang dan cinta tidak terduga.
Berkomitmen bersama
Katanya cinta dapat tumbuh dengan kebersamaan,seiring berjalannya waktu kita semakin dekat, memang tidak ada kata pacaran tapi Tuhan menakdirkan kami untuk bersama. Kehendaknya menuntun kami pada sebuah pertemuan yang tak pernah disangka hingga akhirnya setelah lebaran 2025 kemarin kami memohon restu pada orangtua kita untuk menuju sebuah ikatan yang sudah di ridhoi-Nya . Meskipun tidak bisa menghadiri pertemuan pertama antara dua keluarga karena merantau di Jakarta. Selang berapa Bulan, Pertemuan kedua pada 11 Mei 2025 antara dua keluarga kami sudah langsung menentukan saja tanggal Pernikahan.
Menikah
5 oktober 2025 Dengan restu orang tua dan doa dari keluarga kita akan mulai menjalankan Ibadah terpanjang ke jenjang pernikahan.percayalah bukan karna bertemu lalu berjodoh,tapi karna berjodohlah kita dipertemukan.
Menjadi sebuah kebahagiaan bagi kami apabila Bapak/Ibu/Saudara/i berkenan hadir dalam hari bahagia ini. Terima kasih atas segala ucapan, doa, dan perhatian yang diberikan.