Awal Pertemuan
Red String of Fate atau teori benang merah menyatakan bahwa dua orang yang ditakdirkan untuk bersama akan terhubung oleh benang merah tak kasatmata, dan meski terpisah jarak atau waktu, mereka pasti akan dipertemukan pada akhirnya.
Berkomitmen Bersama
Kira-kira seperti itu cara Tuhan mempertemukan kami. Sudah lama saling mengenal, namun jarang bertegur sapa apalagi duduk bercerita. Kemudian kami dipertemukan kembali, tiba-tiba ada rasa tertarik yang Billy rasakan ketika melihat Finny, namun hanya sampai disitu, tak ada niat sama sekali dari Billy untuk mendekati Finny kemudian Billy kembali ke Jakarta. Beberapa bulan berlalu, Billy pulang lagi ke Manado dan tiba-tiba Billy memulai komunikasi dengan Finny. Darisitulah perjalanan cinta mereka dimulai… terlihat singkat namun cukup berliku hingga bisa sampai dititik ini. Sungguh tak terduga cara Tuhan mempersatukan kedua umatnya ini. Semoga Tuhan selalu menyertai hubungan kami